7 Rekomendasi Game Offline Perang Kerajaan yang Seru Dimainkan

game offline perang kerajaan

Walau banyak developer yang meluncurkan game-game terbaru, namun game offline perang kerajaan masih tetap diminati sampai saat ini. Tema dalam game perang kerajaan biasanya tidak lepas dari menumpas penjajahan, merampas kerajaan, dan sebagainya.

Dikarenakan game offline, maka para player tidak perlu memerlukan jaringan internet untuk aksesnya. Bahkan di mode pesawat pun tetap bisa memainkan game satu ini. Di bawah ini terdapat beberapa rekomendasi permainan perang kerajaan yang dapat dipilih.

1. Rise of Kingdom

Player yang memainkan game ini dapat memilih sendiri negara kerajaan untuk dibangun. Untuk setiap negara kerajaan yang sudah dipilih ini mempunyai kemampuan prajurit dan bentuk bangunan berbeda. Juga bisa membangun aliansi untuk membantu menyerang kerajaan lain untuk ditaklukkan.

Bagi yang ingin memainkan game ini namun tidak mempunyai personal computer (PC), maka bisa menggunakan ponsel pintar. Sebanyak 10 juta orang bahkan lebih sudah memainkan game Rise of Kingdom untuk menghilangkan kebosanan.

2. Age of Lords : Legends & Rebels

Mengusung tema abad pertengahan yang membuat pemain harus membuat strategi membuat game satu ini cukup laris di pasaran. Pemain dapat membangun kastil, melatih prajurit sampai mengalahkan lawan bersama dengan sekutu.

Fitur yang ditawarkan oleh game Age of Lord : Legends & Rebels ini pun cukup lengkap, sehingga tidak perlu khawatir kalah dari musuh. Jenis pasukan untuk berperang pun banyak macamnya mulai dari pemanah, kavaleri, pasukan, dan lainnya.

3. March of Empires : Perang Sultan

Jika memainkan game ini maka pemain bisa memilih salah satu dari tiga peran yang disediakan. Yakni ksatria penuh kehormatan (Highland Kings), pelindung pengetahuan (Desert Sultans), dan pemilik strategi (Northern Czars). Pastikan untuk selalu berhati-hati ketika membangun kekuatan, karena banyak musuh mendominasi.

Game besutan Gameloft ini tentunya sudah tidak perlu diragukan lagi bagaimana kualitasnya. Sebab pastinya memiliki interface yang menarik, mudah dimainkan serta masih banyak keuntungan lainnya. Pastikan untuk terus memantau kerajaan supaya tidak diserbu tiba-tiba.

4. DomiNations

Sama seperti game offline perang kerajaan lainnya, DomiNations memungkinkan para player membangun benteng dan memilih sendiri pasukannya. Apabila ingin memperluas wilayah maka bisa melakukan penyerbuan ke kerajaan musuh. Terdapat misi-misi yang harus diselesaikan untuk mendapatkan berbagai item menarik.

5. ROME : Total War

Cerita yang diambil dari game ini adalah di masa kejayaan pasukan Romawi dan sukses di platform mobile. Player dapat membuat pasukan dengan jumlah mencapai ribuan yang dipakai untuk melawan pasukan musuh. Hal ini membuat kerajaan yang dibangun menjadi tidak terkalahkan.

6. Lords Mobile

Selain dapat dimainkan secara offline untuk menghemat paket internet, Lords Mobile juga dapat dimainkan online. Dalam game ini juga terdapat mode player vs player yang akan membuat permainan jadi lebih seru.

Dilihat sekilas, game ini sebenarnya mirip Boom Beach yang tidak kalah populer. Pemain nantinya akan mendapatkan pasukan yang bisa dilatih dan area untuk membangun kerajaan. Misi utama dari game ini adalah membangun pasukan kuat dan menyerang musuh.

7. Dawn of Titans

Gameplay dari Dawn of Titans sendiri pun tidak kalah menarik dengan game-game kerajaan lainnya di Play Store. Permainan ini menyajikan pasukan berkekuatan besar yang bisa digunakan untuk melawan musuh. 

Itulah pilihan-pilihan game offline perang kerajaan yang bisa dimainkan di smartphone untuk menghibur diri. Perluas wilayah kerajaan dan tingkatkan kemampuan pasukan untuk menaklukkan musuh.

 

Related Posts